-->
Powered by Blogger.

Resep Pukis Kentang Keju

Pukis kentang yang ditabur keju yang meleleh di atasnya menghasilkan rasa yang sangat nikmat di mulut. Wah, bikin ketagihan deh pokoknya!

Pukis Kentang Keju


Bahan:
1 sendok teh ragi instan
50 ml air hangat
3 butir telur
1/4 sendok teh garam
125 gram gula pasir
225 gram tepung terigu protein sedang
100 gram kentang kukus, dihaluskan
100 ml santan dari 1/2 butir kelapa
15 gram margarin, dilelehkan
1/4 sendok teh esens vanili
100 gram keju, dipotong panjang

Cara Pengolahan :

    Larutkan ragi instan dan air hangat. Diamkan 10 menit sampai berbusa.
    Blender kentang dan santan sampai lembut. Sisihkan.
    Kocok telur, garam, dan gula pasir sampai mengembang. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan dikocok perlahan dengan kecepatan rendah bergantian dengan campuran kentang.
    Tambahkan larutan ragi instan. Kocok perlahan. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
    Masukkan margarin leleh dan esens vanili. Aduk rata.
    Tuang adonan di cetakan pukis yang sudah dipanaskan dan dioles tipis margarin. Biarkan setengah matang. Tata potongan keju di atasnya. Tutup dan biarkan matang.

Untuk 30 buah

Sumber: Sajian Sedap

Resep Populer

Followers